7 Lagu Misterius di Dunia
Sebuah alunan musik dan lagu kerap menjadi sebuah inspirasi tersendiri dalam seseorang melakukan aktivitasnya dan tak sedikit dari alunan musik-musik itu yang dapat membawa dan merubah suasana hati seseorang yang mendengarkannya, namun apa jadinya bila efek dari lagu–lagu tersebut justru membuat yang mendengarnya mengalami depresi, bunuh diri atau bahkan membunuh orang lain, atau membuat kondisi cuaca sebuah negara menjadi buruk? berikut adalah daftar dari lagu- lagu yang diyakini membawa dampak misterius bagi yang mendengarkannya.
1. GLOOMY SUNDAY
Gloomy"sunday adalah sebuah lagu yang disusun oleh Hungaria pianis dan komposer Rezso Seress dan diterbitkan pada tahun 1933,
Lagu tersebut ditulis berdasarkan puisi yang di tulis oleh László Jávor yg menceritakan tentang seorang penyanyi yang depresi akibat kematian kekasihnya dan ingin bunuh diri. Dan kenyataannya, sesaat setelah lagu itu dirilis ... László Jávor mengakhiri hidupnya dengan bunuh diri.
Semenjak awal diciptakannya lagu itu, banyak peristiwa bunuh diri terjadi bagi mereka yang mendengarkan dan juga menyanyikan lagu itu. Dan pada puncaknya yaitu sekitar tahun 1941, seorang musisi asal Inggris yaitu Billie Holiday menyanyikan lagu itu dan menjadi hits di putar di radio2. Tapi akibat yang terjadi banyak ratusan kasus bunuh diri terjadi setelah lagu itu diputar di radio2 Inggris, Amerika maupun Hungaria. Hal ini yang menyebabkan kegelisahan stasiun radio saat itu dan mereka depresi untuk mengudara kembali pasca kejadian itu. Lalu mulai mem-banned lagu tersebut untuk di putar lagi di radio-radio. Dan statiun radio Inggris BBC pun memasukan lagu tersebut sebagai lagu terlarang untuk diputar di radio mereka. Dari Inggris lalu ke Amerika untuk mem-banned lagu tersebut serta di Hungaria sendiri sebagai tanah kelahiran dari lagu tersebut.
2. REQUIEM FOE A TOWER
Lagu ini dikatakan pernah membuat seseorang membunuh banyak
orang, salah satu korban yang masih hidup mengatakan bahwa pelaku menembaki puluhan orang dengan mempergunakan Head-set dan dengan wajah yang datar. Sungguh suatu hal yang berada diluar nalar manusia, mungkinkah lagu "Requiem For A Tower" penyebab tragedi tersebut ?
3.REVERSE
Media ini juga konon katanya dijadikan sebagai alat untuk membantu proses interograsi seseorang, dengan memaksanya terus menerus mendengar suara ini dalam volume maksimal. Katanya, seseorang yang mendengarkan ini secara kontinyu dan dalam waktu lama, bisa berakibat fatal. Mulai dari berhalusinasi,
sampai menjadi gila. Komposisi dari media ini hanyalah jeritan-jeritan nggak jelas, yang kadang kita menebak-nebak seperti suara kelelawar, terkadang seperti kuntilanak kejepit beduk, anak kecil cekikikan, pokoknya macem-macem. Intinya suara itu memiliki gelombang yang sangat amat tinggi. Pada beberapa bagian, memperdengarkan suara perempuan-perempuan yang bersenandung, semakin lama semakin klimaks, hingga akhirnya kembali lagi pada suara semula, yakni gelombang tinggi.
Bagi yang penasaran silahkan di cek
4.ASEREJE
Maraknya berita yang menyatakan bahwa lagu hit Asereje yang dinyanyikan
oleh Las Ketchup, sebagai lagu penyembahan setan perlu kami sampaikan
bahwa berita itu tidaklah benar alias hanya rumor. Sony Music selaku
perusahaan rekaman yang merilis album tersebut secara jelas menekankan
bahwa kata-kata dalam lagu tersebut tidak ada sama sekali unsur
penyembahan. Dan kalaupun ditemukan kata-kata yang tidak ada artinya,
seperti yang bisa dilihat pada bagian reffrain, hal itu lebih didasarkan
kepada pilihan kata yang enak untuk dinyanyikan sesuai dengan rhythm lagu.
5.UMBRELLA
Perhatikan kata-kata yang terdapat pada lirik lagu tersebut yang dinyanyikan oleh Jay-Z. Perhatikan kata storm (badai), rain (hujan), clouds (awan), anehnya hal itu bertempatan dengan hujan deras di Inggris dan Irlandia di saat lagu itu menempati urutan teratas di negara tersebut. Bahkan, tabloid disana memperkirakan kejadian tersebut sebagai kutukan Rihanna. Tabloid itu mensinyalir lagu umbrella membawa pengaruh buruk bagi negara mereka
Sebelum lagu itu dirilis pada tanggal 14 Mei 2007, temperatur cuaca kota London dan Atena cukup tinggi, bahkan mencapai dua puluh derajat celcius. Bagaimanapun sehari sebelum dirilis, beberapa keadaan cuaca di beberapa tempat menjadi headline berita. Banyak pemabaca tabloid The Sun yang meminta agar urutan tangga lagu umbrella diturunkan. Menariknya, setelah lagu itu melorot dari peringkat satu, cuaca malah membaik.
6.HOTEL CALIFORNIA
Pasti kita hapal atau paling tidak pernah dengar lagu legendaris dari The Eagles ini. Lagu yang meledak pada Mei 1977, memuncaki chart Billboard Hot 100 selama seminggu. Lagu ini juga menduduki peringkat 49 dari The 500 Greatest Song of All Time oleh majalah Rolling Stones. Part solo gitarnya pun menduduki peringkat 8 Top 100 Guitar Solos oleh Guitar Magazine. Albumnya yang bertitel sama telah terjual sebanyak 16 juta kopi sejak perilisannya. Tak diragukan lagi, lagu ini memang legendaris.
ini adalah cerita tentang si lakon yang lagi dalam perjalanan, kemudian capek dan mampir di “Hotel California”. Dari sini mulai muncul kejadian aneh dan seterusnya dan seterusnya. Tapi tahukah anda bahwa lirik lagu ini juga secara kontroversial dinterpretasikan tentang Church of Satan dari Anton LaVey.
Ini alasannya:
* The Eagles merupakan anagram dari “gales (of) heet” yang berarti winds of hell.
* Pada tahun 1969 sebuah hotel di California Street, San Francisco dialihfungsikan menjadi church of satan oleh Anton LaVey.
7.STAIRWAY TO HEAVEN
Kalian semua pasti kenal yang namanya Led Zeppelin? tapi apakah kalian juga tahu kalau Led Zeppelin itu selain sebuah band yang penuh intrik, misteri dan banyak kontroversi ternyata juga sebuah band jenius di jamannya, jikalau fakta yang akan dipaparkan di bawah ini adalah benar – benar direncanakan, kita harus akui Led Zeppelin adalah yang terjenius sepanjang masa.
sepenggal bait di lagunya yang berjudul Stairway to Heaven ternyata menyisakan sebuah misteri yang penuh kontroversi, ya bila kita gunakan sebuah software pengedit audio dan kita putar di bagian lirik “aneh” (di bagian reffrain)tersebut dengan efek reverse maka lirik tersebut akan memiliki makna dan arti yang berbeda dari sebenarnya.
bagaimana mungkin di era musik masih analog (jaman Led Zeppelin belum kenal era digital) bahkan bisa dibilang “kuno” mereka mampu menciptakan dua arti lirik yang berbeda bila didengarkan normal dan dengan efek reverse yang bahkan hampir tidak ada di jamannya. kalaupun itu suatu kebetulan berarti itu kebetulan yang fenomenal, tapi kalau itu terencanakan maka Led Zeppelinlah yang menyimpan misteri itu sampai “surganya” sendiri.
Pada bait normalnya :
if there’s a bustle in your hedgerow
don’t be alarmed now
It’s just a spring clean for the May Queen
Yes there are two paths you can go by
but in the long run
there’s still time to change the road you’re on
jika diputar reverse :
oh here’s to my sweet Satan
the one whose little paths would make me sad
whose power is Satan
he’ll give you give you 666
there was a little toolshed
where he made us suffer
sad Satan